Bagaimana mungkin bisa meremajakan tanaman kelapa
sawit tanpa berhenti panen tandan buah segar? Jawabnya : bisa. Caranya,
ialah melakukan penanaman bibit kelapa sawit tepat di antara tanaman
yang sudah tua dan akan diafkir.
Cara ini banyak dilakukan berbagai perkebunan
kelapa sawit skala besar di Sumatera Utara dan daerah lainnya. Tanaman
kelapa sawit tua yang tiga tahun lagi akan ditumbang atau dimatikan,
terlebih dahulu ditanami bibit kelapa sawit berumur 1,5 tahun sampai 2
tahun tepat di antara tanaman tua.
Jadi, ketika tanaman kelapa sawit tua harus
sudah dimusnahkan, tanaman muda sudah mulai berproduksi. Adapun
mematikan tanaman tua itu bisa dilakukan dengan dua cara : ditumbang
dengan buldozer atau disuntik mati dengan suntik infus bahan racun yang
mengandung natrium arsenit (Na3AsO3). Natrium arsenit dapat dibeli di toko pestisida pertanian atau di toko kimia.
Tata cara penggunaan racun ini dapat dibaca
pada kemasan masing-masing. Hal penting yang harus di taati adalah :
hati-hati menggunakan racun ini, karena daya racunnya sangat tinggi.
Dan, pohon yang sudah mendapat aplikasi natrium arsenit ini, tbs-nya
tidak lagi boleh dipanen, karena sudah mengandung racun berbahaya.
Secara umum, penggunaan natrium arsenit untuk
mematikan tanaman kelapa sawit tua adalah sebagai berikut : lubangi
dengan bor batang pokok kelapa
sawit sedalam kira-kira jari-jari lingkar batang pokok. Maksudnya,
dilubangi sampai pertengahan batang sawit. Lubang ini harus menghadap ke
atas. Lalu masukkan 20 cc natrium arsenit, kemudian tutup mulut lubang
dengan tanah liat yang pejal agar tidak kemasukan air.
Perlakuan dengan natrium arsenit pada sawit tua
ini dilakukan pada saat umur kelapa sawit yang muda sudah mencapai umur
30 bulan atau sudah mulai berproduksi minimal 60%. Pohon sawit yang
sudah disuntikkan arsenit akan mati perlahan dan habis luruh dalam masa
enam bulan sampai satu tahun. Batang pokok kelapa sawit yang mati ini
tidak akan menjadi media tumbuh hama atau jamur penyakit, karena
mengandung racun.
Perlu diingat, bahwa perlakuan ini tidak bisa
dilakukan pada lahan yang terserang jamur ganoderma ataupun phytium sp.
Karena lahan yang terserang jamur patogen berbahaya ini, bila sampai
masa peremajaan, harus dibersihkan, dibajak traktor dan dibiarkan
terpanggang sinar matahari paling tidak selama tiga bulan. Hal ini harus
dilakukan agar jamur patogen mati akibat habitatnya yang tak lagi
mendukung.
Pada saat ini hitungan kami menunjukkan bahwa modal harga arsenit untuk aplikasi perpohonnya adalah sekitar rp.6.000.-
READY STOCK : BIBIT SAWIT RP.900/BUTIR
KECAMBAH, BIBIT KARET RP.500/BUTIR.
BIBIT AREN UMUR 6 BULAN SIAP TANAM RP. 4.000/POKOK.
BIBIT AREN UMUR 2 BULAN ( UNTUK PENGIRIMAN JARAK JAUH ), HANYA RP. 1.500/POKOK.
HP. 0813 7000 8997. DENGAN MUHAMMAD ISNAINI.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar